bidikcamera.com, MUBA – Kades Suka Jaya Kecamatan Bayung Lencir Kabupaten Musi Banyuasin salurkan beras bantuan sebanyak 190 KPM dari program bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) 2023 dari pusat melalui Bulog periode September 2023 (13/12/23).
Bantuan beras dalam program Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) untuk Kecamatan Bayung Lencir dibagikan oleh Kades Suka Jaya didamping perangkat desa dan disaksikan Babinkamtibmas bertempat dikantor desa.
Kades Suka Jaya Sunarto mengatakan pada awak media, “alhamdulillah warga Desa Suka Jaya mendapatkan bantuan ketahan pangan berupa beras dari pemerintah pusat dalam program Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) sebanyak 190 KPM, setiap KPM menerima 10 Kg”.
“Semoga bantuan dari pemerintah ini dapat meringankan beban masyarakat KPM ditengah melonjaknya harga beras pada saat ini,” harap Kades. (bc)