Berita

Pemdes Berlian Jaya Gelar Upacara HUT RI Ke-80

60
×

Pemdes Berlian Jaya Gelar Upacara HUT RI Ke-80

Sebarkan artikel ini

bidikcamera.com, MUBA – Upacara dalam rangka memperingati HUT RI ke 80 penuh dengan khidmat dan berlangsung dengan lancar yang dilaksanakan oleh pemerintah desa Berlian Jaya Kecamatan Tungkal Jaya Kabupaten Musi Banyuasin yang menjadi Inspektur upacara Kades Berlian Jaya, Kardiono (17/08/25).

Pelaksana pasukan pengibar bendera dari SMP Negeri 12 dan SMA Negeri 2 Tunkal Jaya, bertindak sebagai komandan upacara Wahyu Nugroho Siswa SMP Negeri 12 Tungkal Jaya upacara diikuti Perangkat Desa, BPD, KPM, Dewan Guru serta Masyarakat dari lima dusun, sebagai undangan Tomas, tokoh pendidikan, Babinkamtibmas Iptu Rendi sudarta SH serma Babinsa Sema Iwan Kurniawan.

Kades Berlian Jaya Kardiono selaku Insperktur upacara dalam amanatnya bertemakan “Semangat membangun desa dengan bergotong royong” mengatakan, “HUT Kemerdekaan RI ke 80 menjadi momen penting untuk mengenang jasa seluruh pahlawan. Terimakasih kepada semua peserta yang telah mengambil bagian dalam upacara bendera sehingga semuanya berjalan khidmat, aman dan lancar”,  ungkap Kardiono.

Kades Kardiono menyerukan semangat persatuan dan gotong royong untuk mengisi kemerdekaan RI, ”Mari kita peringati kemerdekaan ini dengan semangat kebersamaan dan gotong royong antar sesama”, serunya. (bc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *