bidikcamera.com, MUBA – Dalam memeriahkan HUT RI Ke 78 Tahun Pemdes Talang Buluh Kecamatan Batang Harileko Kabupaten Musi Banyuasin adakan berbagai kegiatan perlombaan diantaranya lari dalam sarung, sstapet paku, sstapet air, estapet terung, lomba karung pakai helm, tarik tambang, lomba karokean, lomba bola voly putra, panjat pinang, lomba gaplek dan lainnya (17/08/23).

Kegiatan berlangsung di Desa Talang Buluh dihadiri oleh Kepala Desa, Perangkat Desa, TP PkK Desa, BPD, LPM, Karang Taruna, Tokoh Masyarakat Desa dan seluruh peserta lomba.
Hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 dirayakan seluruh Rakyat Indonesia berlangsung dengan meriah dengan meliputi berbagai acara, terlihat masyarakat talang buluh yang antusias mengikuti bermacam lomba yang diadakan oleh panitia, ada lomba yang sangat digemari oleh anak anak yakni makan kerupuk yang menariknya bukan hanya anak-anak tetapi dari semua golongan masyarakat juga mengikuti berbagai perlombaan.
Kegiatan lomba sudah tidak asing lagi, dan menurut warga Desa Talang Buluh hal ini sangat bagus dan menghibur, keseruan lomba yang diikuti para warga desa sehingga teman-temannya yang memberi semangat untuk semua para peserta didepannya disertai tepuk tangan.

Kepala Desa Talang Buluh Wiliandi SHi mengatakan, “alhamdulillah antusias masyarakat desa dalam memeriahkan HUT RI yang ke 78 tahun ini sangat luar biasa, dari Anak-anak hingga orang dewasa sangat antusias dalam mengikuti perlombaan ini, alhamdullilah perlombaan berjalan dengan lancar dan meriah, kemudian diakhir acara akan langsung membagikan hadiahnya,” jelas Kades. (bc)



















